Ketapang, KABAR KETAPANG – Dalam rangka mempererat kebersamaan dan komunikasi lintas institusi, Bupati Ketapang bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar pertandingan fun game mini soccer di Lapangan Garuda, Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan, Kamis (10/4/2025) malam.
Kegiatan olahraga bersama ini dikemas dalam bentuk pertandingan sepak bola mini yang berlangsung meriah dan penuh semangat. Dalam pertandingan tersebut, Tim Forkopimda yang diperkuat langsung oleh Bupati Alexander Wilyo berhasil meraih kemenangan tipis 3-2 atas Tim Bhayangkara.
Bupati Ketapang Alexander Wilyo, S STP. MSi menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan sebagai sarana olahraga dan hiburan, tetapi juga menjadi momen untuk mempererat sinergi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat.
“Mini soccer ini tidak hanya menyuguhkan pertandingan yang seru, tetapi juga menjadi simbol dari kerja sama dan kebersamaan,” ujar bupati.
Menurutnya, olahraga dapat menjadi sarana relaksasi dan penghilang stres setelah menjalani rutinitas pekerjaan. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus digelar sebagai bentuk nyata dukungan terhadap gaya hidup sehat dan semangat persatuan.
“Ini adalah momentum positif untuk memperkuat persatuan dan kesatuan masyarakat Kabupaten Ketapang, serta menginspirasi semangat gotong royong dan kerja sama,” pungkasnya. (Br)