Jelai Hulu, Kabar Ketapang – Masyarakat Kec. Jelai Hulu, Kabupaten Ketapang, Prov. Kalimantan Barat sejak dua minggu terakhir ini keluhkan kelangkaan dan kenaikan harga BBM (Bahan Bakar Minyak) yang signifikan. Mereka sangat merasakan kesulitan untuk mendapatkan BBM utamanya jenis pertilite.
Kepada Kabar Ketapang, Jackson (48) salah satu warga di Jelai Hulu melalui pesan WA memberitahukan bahwa harga BBM jenis pertalite kini mancapai 25 ribu per liternya. Tentu hal inilah menurutnya sangat memberatkan masyarakat. Pasalnya, jauh dari harga biasanya.
Selain perihal itu, Jakcson pun merasakan keheranannya atas kelangkaan BBM di wilayahnya. Untuk itu, dia berharap kepada pemerintah, kepada pihak yang berwenang bersedia malakukan upaya-upaya yang diperlukan untuk memastikan ketersediaan BBM di Jelai Hulu. Apabila ada pihak-pihak yang hendak memancing di air keruh, menurut Jackson lagi agar aturan yang berlaku di Indonesia ini diterapkan kepada oknum nakal tersebut.
“Saya selaku masyarakat disini meminta kepada pihak pihak yang berwenang untuk dapat mengambil sikap dan jika diketahui ada oknum yang bermain maka dapat ditindak tegas” ungkap Jackson melalui pesan singkat WA pada Minggu (16/04/23) malam.
Ditambahkannya, berharap ada kepedulian dari pemerintah dan pihak terkait untuk menstabilkan harga BBM ditempatnya. Kerena menurutnya hampir setiap desa di Kec. Jelai Hulu mengalami kelangkaan BBM sehingga banyak aktivitas masyarakat terhenti.
“Dan anak-anak sekolah tidak bersekolah akibat dari kelangkaan tersebut.” Ungkapnya.
Kembali ia mengatakan bahwa sampai saat ini Kec. Jelai Hulu belum miliki satupun SPBU sehingga kuota BBM (pertalite) minim dibandingkan dengan kecamatan kecamatan lainnya.
“Semoga saja keluhan kami ini didengarkan dan segera ada tindakan, sehingga kami bisa keluar dari keterpurukan.” Pungkasnya. (MUL)